Prof. Dr. Uman Suherman, M.Pd. : Guru Besar Bimbingan dan Konseling

Posted on
  • Selasa, 20 Desember 2011
  • by
  • Komite-TKN Pembina-1
  • in
  • Label:

  • Beberapa waktu yang lalu, saya menerima SMS dari sahabat saya Prof. Dr. Uman Suherman, M.Pd. yang isinya adalah undangan  untuk menghadiri acara pengukuhan beliau sebagai Guru Besar di Universitas Pendidikan Indonesia dalam bidang Bimbingan dan Konseling, tanggal 15 November 2011.  Pada waktu itu, saya langsung membalas SMS beliau, dengan mengatakan insya Allah saya dan keluarga ingin sekali menghadiri momen yang indah ini.
    Namun sungguh sayang, tanggal 15 November 2011 ini saya ada keperluan tugas lain yang tidak bisa ditinggalkan dan akhirnya terpaksa  tidak bisa  memenuhi undangan beliau. Saya pun hanya bisa berkirim SMS dan menghubungi HP beliau  untuk mengucapkan selamat dan turut berbahagia atas pengukuhan beliau sebagai Guru Besar di Universitas Pendidikan Indonesia  dalam bidang Bimbingan dan Konseling. Tampaknya beliau pun sangat maklum atas ketidakhadiran saya ini.
    Selanjutnya, untuk memenuhi rasa penasaran saya, dengan bantuan Mbah Google saya berusaha mencari informasi  seputar acara pengukuhan beliau dan sampailah pada suatu tempat, yaitu  di Kabar UPI. Kabar UPI me-release berita:
    Rektor Universitas Pendidikan Indonesia mengukuhkan enam guru besar, Selasa dan Rabu (15-16/11/2011) pukul 8.00 WIB s.d. 11.30, di Balai Pertemuan Umum UPI Jln. Setiabudhi No. 229 Bandung. Guru besar baru dikukuhkan Selasa (15/11/2011) adalah Prof. Dr. Juntika Nurihsan, M.Pd. sebagai Guru Besar dalam Bidang Bimbingan dan Konseling pada Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP); Prof. Dr. Uman Suherman A.S., M.Pd., sebagai Guru Besar dalam Bidang Bimbingan dan Konseling pada Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP)
    Aha.. ternyata hari ini (15 November 2011) ada dua orang Guru Besar dalam Bimbingan dan Konseling yang dikukuhkan: Prof. Dr. Uman Suherman A.S., M.Pd., dan Prof. Dr. Juntika Nurihsan, M.Pd.
    Dalam kesempatan upacara pengukuhan ini,  Prof. Dr. Uman Suherman A.S., M.Pd., menyampaikan orasi ilmiahnya dengan tema:
    “Membangun Karakter dan Budaya Bangsa Melalui Bimbingan Komprehensif Berbasis Nilai Alquran (Tinjauan Filosofis tentang Hakikat dan Peran Manusia)”
    Sementara, Prof. Dr. Juntika Nurihsan, M.Pd. menyampaikan orasi ilmiahnya dengan tema:
    “Membangun Peradaban Bangsa Indonesia Melalui Pendidikan dan Bimbingan Komprehensif yang Bermutu”
    Meski, saya tidak sempat menghadiri acara pengukuhan ini, namun berkat teknologi internet ini, akhirnya  saya pun masih bisa menikmati pemikiran kedua Guru Besar tersebut dan turut merasakan suasana kegembiraan dan kebahagiaan di sela-sela acara pengukuhan tersebut:
    Akhirnya, melalui kesempatan ini saya sampaikan:
    Selamat dan Turut Berbahagia, Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kekuatan dan kemudahan dalam menjalankan tugas-tugas Anda sebagai Guru Besar. Amin.

    0 komentar:

    Posting Komentar